Unit Kegiatan Mahasiswa
(UKM) Rakryan (Karya Riset dan Penalaran) Universitas Narotama menggelar
kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) dengan tema "Meneruskan
Langkah Mencapai Tujuan: Serah Terima Jabatan UKM Rakryan periode 2023/2024 ke
periode 2024/2025". Acara ini berlangsung di Conference Hall Lantai 2
Universitas Narotama, dan dihadiri oleh pengurus lama, anggota aktif UKM
Rakryan, dan Pembina UKM Rakryan.
Kegiatan ini meliputi
beberapa sesi penting, diantaranya serah terima jabatan dari Pengurus lama
kepada Pengurus baru, diskusi evaluasi dan solusi untuk mengembangkan program
kerja ke depan, pemberian apresiasi kepada pengurus lama atas kontribusinya,
dan terakhir sesi foto bersama dengan tujuan untuk memastikan keterlanjutan
organisasi dengan transisi kepengurusan yang terstruktur, memberikan kesempatan
kepada pengurus baru untuk belajar dari pengalaman pengurus sebelumnya guna
meningkatkan kinerja organisasi dan memperkuat rasa tanggung jawab.
Diharapkan, melalui
Sertijab ini, UKM Rakryan semakin mampu memberikan kontribusi nyata, tidak
hanya kepada anggota aktif UKM Rakryan melainkan untuk kampus. Dengan semangat
baru, pengurus periode 2024/2025 diharapkan dapat menciptakan inovasi baru yang
bermanfaat dan terus mengembangkan potensi mahasiswa Universitas Narotama.
Ketua pelaksana Desita
Infana E Hesty, menyampaikan pesan dan kesan atas keberhasilan kegiatan ini,
“Saya merasa bangga telah
berhasil memimpin acara ini untuk pertama kalinya meskipun ada kendala kecil,
acara ini tetap berjalan dengan baik dan bisa segera diatasi. Selamat kepada
Ketua dan Wakil yang terpilih semoga bisa menjalani tugas dengan baik dan UKM
Rakryan menghasilkan banyak prestasi ” tambahnya. (12/1/2025).